

"Akan lebih baik jika tak perlu ada adu penalti. Namun kalu harus begitu kami pun sudah siap. Manuel akan mendapatkan informasi yang ia butuhkan. Tapi saya tidak akan membocorkan rahasia," kata Kopke.
Jerman pernah menang adu penalti melawan Inggris di semi final Piala Dunia 1990. Pada tahun 1996 di Piala Eropa, Jerman juga menang. Saat itu Kopke yang menjadi kiper dan berhasil menggagalkan tendangan Gareth Southgate. (Sportal)