

Gol pada babak kedua Higuain terjadi setelah memanfaatkan kemelut di depan gawang Korsel. Berawal dari tendangan keras Lionel Messi, bola yang mampu ditepis oleh kiper Korsel Jung Sung-ryong mengakibatkan bola muntahan.Bola muntahan itu akhirnya kembali disodorkan ke kanan gawang oleh Messi. Higuain yang berdiri bebas di depan gawang Korsel langsung menyambar bola ke gawang pada menit 77. Skor menjadi 3-1.
Tiga menit setelah gol keduanya, penyerang klub Real Madrid itu kembali bersorak setelah kembali melesakkan gol lewat tandukan kepalanya. Pemain dengan nomor punggung 9 itu berhasil memanfaatkan umpan silang Sergio Agüero. Skor sementara menjadi 4-1.
Susunan Pemain
Argentina: 22-Sergio Romero; 2-Martin Demichelis, 13-Walter Samuel (Nicolas Burdisso), 6-Gabriel Heinze, 17-Jonas Gutierrez; 14-Javier Mascherano, 20-Maxi Rodriguez, 7-Angel Di Maria; 10-Lionel Messi, 11-Carlos Tevez, 9-Gonzalo Higuain.
Korea Selatan: 18-Jung Sung-ryong; 2-Oh Beom-seok, 12-Lee Young-pyo, 4-Cho Yong-hyung, 14-Lee Jung-soo, 8-Kim Jung-woo, 16-Ki Sung-yong, 7-Park Ji-sung, 17-Lee Chung-yong, 10-Park Chu-young, 19-Yeom Ki-hun.