
Pada saat sang pemain sayap sedang onfire, harus absen. Namun hilangnya Arif juga berbarengan dengan absennya lima pemain Persipura Jayapura. Yakni, Erol FX Iba, Stivie Bonsapia, Gerald Pangkali dan Ortizan Salossa yang terkena akumulasi kartu kuning dan Alberto Goncalves yang mengalami cedera.
Namun, bagi pelatih Rahmad Darmawan, Persipura tetaplah tim kuat ada atau tanpa keempat pemainnya itu, sebab Mutiara Hitam julukan Persipura tetaplah tim yang kuat karena memiliki pemain yang merata di semua lini.
"Persipura memiliki kekuatan merata di semua lini. Artinya tanpa atau ada pemainnya tetaplah mereka tim yang kuat," jelas Rahmad Darmawan, Senin (3/5).
Sementara SFC yang kehilangan Arif Suyono juga tidak mengalami masalah, sebab masih ada Tony Sucipto dan Zah Rahan yang bisa mengisi kekosongan.